AYOBANDUNG -- Sempat viral sebuah video yang memperlihatkan capres Anies Baswedan diberi nama baptis Yohanes dari gereja.
Capres Anies Baswedan diketahui dibaptis dan diberi nama Yohanes saat berkunjung ke Rumah Doa Alfa Omega, Sentani, Jayapura, pada tanggal 9 Desember 2022 lalu.
Perlu diketahui bahwa Yohanes sendiri merupakan satu dari 12 rasul Yesus Kristus, dan yang membaptis Yesus Kristus sendiri bernama Yohanes.
Pemberian nama baptis Yohanes terhadap capres Anies Baswedan dilakukan oleh pendeta di Sentani, Papua. Sebelum memasuki rumah doa yang, Anies dibaptis terlebih dahulu.
"Anak kami, Anies, datang di Rumah Tuhan, dianugerahi dengan nama Yohanes," ujar salah seorang kepala suku sambil menyematkan noken pada Anies Baswedan.
Penyematan nama baptis Yohanes terhadap capres Anies Baswedan tersebut menuai pro dan kontra dari berbagai kalangan masyarakat.
Baca Juga: Viral Video Bos Travel Copot Stiker Prabowo dan Diganti dengan Anies Usai Debat Capres, Kenapa?
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid