POLHUKAM.ID - Penasihat Panglima Militer Ukraina Mayor Gennadiy Chastiakov meninggal dunia dengan tragis akibat ledakan bom dari salah satu kado di hari ulang tahunnya pada Senin (6/11).
Kabar tentang kematian Chastiakov dilaporkan oleh rekannya, Jenderal Valery Zaluzhny, dalam sebuah unggahan di Telegram.
"Dalam keadaan yang tragis, asisten dan teman dekat saya, Mayor Gennadiy Chastiakov, terbunuh pada hari ulang tahunnya,” bunyi postingan tersebut, seperti dimuat The Guardian.
Terbunuhnya Chastiakov awalnya dilaporkan sebagai dugaan pembunuhan menggunakan jebakan hadiah ulang tahun.
Kendati demikian, menurut laporan Menteri Dalam Negeri Ukraina Igor Klymenko, keberadaan granat itu telah diketahui oleh Chastiakov sebelum kematiannya.
"Chastiakov sempat menunjukkan kepada putranya sebuah kotak berisi granat di dalamnya yang dia terima sebagai hadiah," ungkapnya.
Artikel Terkait
Kode HTML Kosong? Ini Rahasia Menulis Artikel yang Tak Terbaca Mesin Pencari!
Stadion Langit NEOM: Fakta Mencengangkan di Balik Stadion Gantung 350 Meter untuk Piala Dunia 2034
46 Anak Gaza Tewas dalam 12 Jam: Ini Serangan Mematikan Israel Sejak Gencatan Senjata
45 Tewas dalam Serangan Terbaru Israel ke Gaza, Korban Didominasi Perempuan dan Anak-anak