Enesis Group ikut menjadi sponsor dalam Jakarta E-Prix 2022 ini dengan memberikan dukungan protokol kesehatan Antis Hand Sanitizer di beberapa area seperti di loket tiket, arena sirkuit dan lainnya.
Ryan Tirta Yudhistira selaku Chief Sales & Marketing Officer Enesis Group mengungkapkan bahwa ini kali ketiga kali nya Enesis turut ambil bagian dari event kelas dunia.
“Setelah WSBK, MotoGP, sekarang Jakarta E-Prix kita dukung. Ini komitmen kami untuk menyukseskan kegiatan internasional karena tidak hanya pemerintah, kolaborasi dari swasta pun diperlukan apalagi ini merupakan langkah awal kita bersama untuk bangkit dari pandemi," ujarnya.
Vice Managing Director Jakarta E-Prix Gunung Kartiko menjelaskan dukungan sponsor dalam ajang Formula E sangat membantu.
“Kami tentunya berterima kasih kepada para sponsor, karena dukungan mereka tentu akan sangat berkontribusi atas suksesnya ajang Jakarta E-Prix ini,” ujar dia.
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid