Jokowi Buka Suara, Desak Perang Israel-Hamas Dihentikan!

- Selasa, 10 Oktober 2023 | 22:00 WIB
Jokowi Buka Suara, Desak Perang Israel-Hamas Dihentikan!

POLHUKAM.ID - Presiden Joko Widodo buka suara mengenai memanasnya konflik Hamas dengan Israel. Dimana Indonesia mendesak agar perang dan tindak kekerasan harus segera dihentikan.


"Indonesia mendesak agar perang dan tindakan kekerasan segera dihentikan untuk menghindari semakin bertambahnya korban manusia dan hancurnya harta benda," kata Jokowi dalam video singkat Sekretariat Presiden, Selasa (10/10/2023).


Jokowi melihat eskalasi konflik yang meningkat dapat menimbulkan dampak kemanusiaan yang besar.


Selain itu, Jokowi meminta jajarannya untuk mengambil tindakan guna perlindungan Warga Negara Indonesia di wilayah konflik.


Halaman:

Komentar

Terpopuler