RadarJombang.id – Kebakaran melanda rumah Abdul Rozak, 67, warga Dusun Wonoayu, Desa Dukuhmojo, Kecamatan Mojoagung, Jombang, Jumat (23/12) sore.
Tak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, namun bagian dapur dan gudang rumah itu ludes dilalap api.
Dari data yang dihimpun, kebakaran itu terjadi sekitar pukul 16.00. Kali pertama api diketahui dari bagian belakang rumah korban.
Baca Juga: Bakar Sampah Daun Jagung, Rumah Warga Pandanwangi Jombang Ikut Ludes Dilalap Api
“Posisi tadi di depan rumah, tiba-tiba lihat asap dari belakang, pas dilihat api sudah besar,” terang Rizky salah seorang cucu pemilik rumah.
Mengetahui api makin besar, ia dan keluarganya dibantu sejumlah warga berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Sayang, banyak benda mudah terbakar dan penyiraman yang tak maksimal, membuat api dengan leluasa melahap sebagian bangunan.
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur