Sahroni Bantah Isu Black Mamba: Hoaks yang Sebabkan Anaknya Dibully
Anggota DPR nonaktif Ahmad Sahroni memberikan klarifikasi tegas terkait isu viral di media sosial yang menyebut benda bernama "black mamba" ditemukan di rumahnya setelah peristiwa penjarahan pada 30 Agustus 2025.
Dalam channel YouTube Total Politik yang tayang pada 15 September 2025, Sahroni menegaskan bahwa kabar tersebut adalah hoaks dan diduga merupakan bagian dari serangan sistematis untuk memojokkannya.
Black Mamba Adalah Manipulasi Informasi Lama
Sahroni menjelaskan, isu "black mamba" yang dikaitkan dengannya merupakan manipulasi informasi lama dari tahun 2020 yang sengaja dipelintir. Ia menyebut kejadian sebenarnya berasal dari rumah di Lebanon, bukan dari rumahnya di Tanjung Priok.
"Itu kan serangan sistematis, bersamaan. Sengaja dibuat hoaks," tegas Sahroni dalam wawancara tersebut.
Artikel Terkait
Presiden Prabowo Buka Suara: Menteri Turun ke Bencana, Pencitraan atau Bukti Nyata?
Gus Yahya Tantang Rais Aam: Selesaikan di Muktamar 2026! Ini Kata-Katanya
Roy Suryo Bersumpah Demi Allah: Ini Bukti Lembar Pengesahan Skripsi Jokowi Hilang Saat Diperiksa di UGM
Presiden Prabowo Turun Tangan! Audit 4 RS Papua Usai Ibu Hamil Meninggal Ditolak