Miris! Kasus Kekerasan Anak di Jombang Masih Tinggi, WCC Jombang: Setahun ada 33 Korban, 11 Diantaranya Hamil

- Selasa, 02 Januari 2024 | 07:00 WIB
Miris! Kasus Kekerasan Anak di Jombang Masih Tinggi, WCC Jombang: Setahun ada 33 Korban, 11 Diantaranya Hamil

Selain itu, Ana mencatat sebagain besar anak yang menjadi korban kekerasan sesksual tidak melanjutkan pendidikan.

”Dari 11 korban yang hamil itu, 5 korban masih melanjutkan sekolah formal, 1 korban memilih melanjutkan kejar paket, dan 5 lainnya putus sekolah.

Pendampingan yang diberikan WCC yaitu penguatan psikologis, pendampingan proses hukum jika korban dan keluarga membawa kasus tersebut ke jalur hukum.

”Selain itu kami juga melakukan upaya advokasi kasus ke instansi sekolah dan dinas pendidikan terkait kelanjutan sekolah korban,” jelasnya.

Dibandingkan dengan dua tahun yang lalu, tren angka kasus kekerasan seksual di Kabupaten Jombang menunjukkan kenaikan.

Baca Juga: Hingga Maret, 21 Anak dan Perempuan di Jombang Jadi Korban Kekerasan

Tahun 2021, WCC mendampingi 28 kasus kekerasan seksual pada anak. Sebanyak 26 korban mengaku sampai berhubungan seksual, sebanyak 7 kasus kekerasan dalam pacaran, dan ada 5 korban sampai hamil.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarjombang.jawapos.com

Halaman:

Komentar

Terpopuler