Tebet Eco Park Ditutup Sementara, Anies Sebut Kepadatan Pengunjung Sangat Ekstrem!

- Kamis, 16 Juni 2022 | 22:00 WIB
Tebet Eco Park Ditutup Sementara, Anies Sebut Kepadatan Pengunjung Sangat Ekstrem!

Dia juga mengatakan, penutupan sementara Tebet Eco Park dilakukan karena tingginya pengunjung taman melebihi kapasitas yang telah ditentukan. Luapan pengunjung taman tersebut dinilai Anies sebagai peristiwa kepadatan ekstrem.

Baca Juga: Anies Baswedan Banyak Diusulkan Sebagai Capres di Rakernas Nasdem, Ganjar dan Erick Ikut "Menempel"

"Taman yang dirancang berkapasitas 8-10 ribu, pernah kedatangan 60 ribu warga dalam satu hari di akhir pekan. Kesempatan menikmati taman menjadi sangat berkurang karena kepadatan yang ekstrem," kata Anies, Kamis (16/6/22).

Anies juga menuturkan bahwa sejak dibuka, Tebet Eco Park banyak kedatangan warga baik dalam kota maupun luar kota. Berbagai segmen usia dan ekonomi, kata Anies, bergantian menjelajah taman dan memanfaatkan fiturnya.

"Tentu bagi kami di Pemprov DKI senang melihat antusiasme warga dalam memanfaatkan fasilitas yang sudah dibangun," katanya.

Kendati demikian, dia mengatakan bahwa keasrian Tebet Eco Park tidak dapat dinikmati jika pengunjung melebihi kapasitas yang telah ditentukan. Anis memaknai keekstreman tersebut menyerupai festival daripada taman kota.

Halaman:

Komentar

Terpopuler