Bahkan kata Bupati Agam, selama dirinya menjadi Bupati, kedepannya akan terus mendukung program-program FWJ Indonesia Korwil Kabupaten Agam yang akan dibentuk.
"Kita akan dukung penuh itu. FWJ Indonesia Korwil Kabupaten Agam yang akan dibentuk nanti oleh DPP akan kita dukung dan kita fasilitasi, intinya kita tetap menjaga sinergitas dan saling merangkul guna membangun berbagai potensi pembangunan, pariwisata, Pendidikan dan semua sektor di Kabupaten Agam," jelas Bupati.
Dalam pertemuan yang penuh akrab dan canda di kantor DPP FWJ Indonesia, Bupati Agam, Andri Warman (AWR) akan mengundang pengurus mulai dari ketua umum beserta jajarannya ke Agam. Undangan itu tentunya sebagai undangan kerja untuk mendiskusikan hal-hal terkait program-program Kabupaten Agam kedepan.
"Saya pribadi sudah menjelaskan tadi di pertemuan dengan ketua umum dan jajaran DPP FWJ Indonesia, bahwa kami akan mengundang DPP FWJ Indonesia dan berdiskusi lebih lanjut nanti di kantor Bupati Agam," tuturnya.
Sementara Ketua Umum FWJ Indonesia Mustofa Hadi Karya atau yang akrab disapa Opan menyambut baik kedatangan Bupati Agam Andri Warman (AWR) dikantornya. Dia menyebut kehadiran AWR merupakan pejabat yang penuh tanggungjawab dan humanis.
"Secara pribadi dan organisasi, kami sampaikan apresiasi yang setinggi tingginya untuk Bupati Agam, kehadirannya dikantor DPP FWJ Indonesia memasuki awal tahun 2024 ini merupakan langkah yang patut diapresiasi dan diacungkan jempol. Dia pejabat orang nomor 1 di Kabupaten Agam, akan tetapi dirinya tidak membatasi ruang dengan siapapun. Itu contoh untuk pejabat-pejabat publik lainnya," ungkap Opan.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianterbit.com
Artikel Terkait
Geger, Iptu Rudiana Akui Vina Cirebon dan Eky Tewas Kecelakaan?
Pelaku Penyerangan Rombongan Kiai NU yang Bikin Banser Babak Belur Diburu Polisi
Ojol yang Ngaku Dijebak Polisi untuk Antar Sabu Mendadak Klarifikasi dan Minta Maaf
Polisi Tangkap Mantan Audrey Davis, Pemeran Pria di Kasus Video Syur, Sakit Hati Diputusin