Modal Elektabilitas Ganjar Pranowo Sudah Cukup, Bakalan Anjlok kalau Jadi MenPAN-RB

- Kamis, 07 Juli 2022 | 12:50 WIB
Modal Elektabilitas Ganjar Pranowo Sudah Cukup, Bakalan Anjlok kalau Jadi MenPAN-RB

Menurutnya, Ganjar tetap bisa mejadi capres lewat jalur PDIP meskipun tidak menjadi MenPAN-RB. "Tiket capres itu hak prerogatifnya Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Kalau dia sudah mengusung, kan, Ganjar tak perlu jadi menteri," tuturnya.

Lebih lanjut, Adib justru menilai Ganjar akan mendapar sentimen negatif jika tidak menyelesaikan jabatannya sebagai gubernur lalu malah memilih menjadi menteri. "Ya, banyak PR yang masih harus dikerjakan. Saran saya untuk Ganjar, tetap selesaikan menjadi gubernur, bikin prestasi sebaik mungkin," ujar Adib.

Seperti diketahui, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo baru saja meninggal dunia. Kekosongan tersebut diduga akan memberatkan kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Kabinet Indonesia Maju.

Oleh karena itu, banyak pihak yang menyarankan agar Presiden Jokowi segera mencari pengganti Tjahjo Kumolo. Di antara beberapa kandidat tersebut, terselip nama Ganjar.

Sumber: genpi.co

Halaman:

Komentar

Terpopuler