"Melarang atau mencabut izin beberapa kegiatan yang akan dihadiri capres Anies Baswedan. Sikap neo orba tersebut bahkan dilakukan beberapa kali di beberapa daerah di Indonesia," kata Ketua Tim Hukum Timnas AMIN Ari Yusuf Amir di Markas Pemenangan Timnas AMIN, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, (28/12/2023).
Dia menyebutkan bahwa pertama-tama, pencabutan izin acara terjadi selama silaturahmi akbar antara Anies dan Partai NasDem di Taman Ratu Sultanah Safiatuddin, Aceh.
Selanjutnya, yang kedua, Ari mencatat bahwa izin pemakaian Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi untuk acara senam yang akan dihadiri Anies juga dicabut.
Adapun yang ketiga, terdapat pencabutan izin penggunaan tempat untuk safari politik Anies di Pekanbaru, Riau.
Keempat, upaya pencabutan izin kegiatan Anies di Camis dan Tasikmalaya.
"Tetapi Pemda Ciamis tidak merespons, dan acara tetap berlangsung," ungkap Ari.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bpkpnews.com
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur