Ganjar mengaku belum menerima rekomendasi secara resmi dari NasDem terkait hal tersebut.
"Oh, belum," kata Ganjar saat ditemui di sela-sela acara Rakernas PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (22/6/2022).
Terkait hal yang sama, Ganjar juga belum mau buka suara kepada NasDem usai nama dirinya yang diusung sebagai capres di Pilpres 2024 oleh NasDem.
"Enggak-enggak, belum, enggak ada," tuturnya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, akhirnya menyampaikan secara resmi tiga nama figur yang akan didukung sebagai calon presiden di Pilpres 2024. Tiga nama itu sebelumnya dijaring dari usulan 34 pengurus daerah partai dan dipilih kembali oleh pengurus pusat partai.
Tiga nama tersebut diserahkan kepada Surya Paloh usai sebelumnya DPP Partai NasDem dalam rakernas melakukan rapat pleno.
"Tiga nama ini adalah pilihan saudara-saudara pilihan Rakernas," kata Surya Paloh dalam oenutupan Rakernas, Jumat (17/6/2022).
Surya kemudian membuka surat rekomendasi yang berisi tiga nama figur tersebut. Ia pun menyampaikan satu persatu nama-nama capres yang bakal diusung NasDem di Pilpres 2024 tersebut.
"Saya akan bacakan rekomendasi nama. Pertama, Anies Rasyid Baswedan, kedua, Muhammad Andika Perkasa, ketiga, Ganjar Pranowo," tuturnya.
Lebih lanjut, Surya mengatakan dari tiga nama tersebut tak ada nama satupun yang tiba-tiba dimunculkan. Nantinya dari tiga nama itu akan dipilih lagi satu nama, namun tak akan langsung dilakukan hari ini.
Sumber: suara.com
Artikel Terkait
Desakan Pemecatan Wakil Presiden Kian Meluas, Aktivis 98: Kehadiran Gibran Sejarah Buruk Bagi Orang Waras!
Cara Pidato Seskab Teddy Tuai Atensi! Publik Sebut Bisa Jadi Saingan Masuk Bursa Cawapres ke Depan
Roy Suryo Sebut Tindakan Jokowi Lucu, Memalukan, dan Tidak Elegan
Roy Suryo Sebut Tindakan Jokowi Lucu, Memalukan, dan Tidak Elegan!