POLHUKAM.ID - Pegiat media sosial Rinny Budoyo mengungkapkan keunggulan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebagai cawapres dari bakal capres PDIP Ganjar Pranowo.
Rinny mengatakan masuknya nama Sandiaga Uno sebagai cawapres Ganjar Pranowo berdasarkan informasi yang didengarnya tidak mengejutkan, karena dia merupakan bagian dari PPP.
"Masuknya nama bang Sandi pastinya bukan kejutan, dia dijagokan oleh PPP salah satu anggota koalisi pendukung dari mas Ganjar," ucapnya dikutip WE NewsWorthy dari YouTube 2045 TV, Senin (4/9).
"Bang Sandi sendiri sekarang sudah menjadi kader PPP, dari sebelumnya dia adalah kader Gerindra, bahkan bang Sandi ini sekarang jadi Kepala Pemenangan Pemilu dari PPP," sambungnya.
Lebih lanjut, menurutnya Sandi akan bisa menggerogoti suara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto karena pernah menjadi cawapresnya di Pilpres 2019, ditambah pendukungnya kuat di Sumatera dan Indonesia Timur.
Artikel Terkait
Puan Maharani Bongkar Masalah Utang Whoosh: DPR Akan Usut Tuntas!
Prof Henri Balik Badan Bongkar Rekayasa Gibran Cawapres: Saya Kecewa dengan Jokowi!
Misteri Dewa Luhut di Balik Proyek Whoosh: Rahasia yang Baru Terungkap
Fakta Mengejutkan di Balik Proyek Whoosh: Dugaan Markup Rp 60 Triliun dan Potensi Kerugian Negara