POLHUKAM.ID - Ketua Bappilu Partai NasDem, Prananda Surya Paloh mengaku partainya tengah menerjang badai besar usai NasDem mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presidennya di Pilpres 2024.
Menurut Prananda, sejak mendeklarasikan Anies, Partai NasDem menjadi sasaran tembak dalam berbagai kasus hukum.
"Badai cobaan terus menghampiri partai yang dikomandoi oleh Bapak Surya Paloh. Terbaru, kasus Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)," kata Prananda Surya Paloh, Minggu (15/10/2023).
Pasalnya, Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang juga merupakan kader NasDem tengah terjerat kasus korupsi.
Atas hal ini, Prananda mengaku bakal tetap mendukung dan memberi semangat ke Surya Paloh yang juga ayahnya sendiri. "Saya ingin memberikan sedikit semangat kepada ketua umum kita. Bapak tidak sendiri, ada kami semua di sini. Satu terkena, semua terkena.
Artikel Terkait
Dokter Tifa Bongkar Skandal SP3 Eggi-Damai: Abuse of Power atau Restorative Justice?
Menhan Lantik Noe Letto & Anak Hotman Paris Jadi Tenaga Ahli Pertahanan, Apa Tugasnya?
Kurnia Nangis Dikhianati Eggi Sudjana? Ini Isi Pertemuan Damai dengan Jokowi Soal Ijazah Palsu
SP3 Ijazah Jokowi Akhirnya Keluar: Ini Alasan Polisi Hentikan Kasus Eggi Sudjana & Damai Hari Lubis