polhukam.id - Diungkapkan Sekjen TPN Ganjar Mahfud, Hasto Kristiyanto yang menilai Pemilu 2024 rawan kecurangan.
Untuk itu, Hasto Kristiyanto meminta masyarakat menjadikan HP sebagai alat perjuangan melawan intimidasi dan kecurangan di Pemilu 2024 nanti.
"Dugaan intimidasi dan kecurangan dalam Pemilu 2024 itu terungkap akibat adanya gerakan rakyat," kata Hasto Kristiyanto.
"Ini menunjukan kekuatan perlawanan akibat intimidasi," tambahnya di konferensi persnya di Media Center Ganjar-Mahfud, Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu 17 Januari 2024.
"HP harus menjadi alat perjuangan dan rakyat masyarakat silakan setiap ada pertemuan yang mencurigakan bawa alat perekam," ungkapnya.
Baca Juga: Wacana Pemakzulan Terhadap Presiden Jokowi, Kata JK: Biar Para Ahli Hukum yang Membicarakan
"Mereka yang mencoba menyalahgunakan kekuasaan akan berhadapan dengan kekuatan rakyat," jelasnya.
Kata Hasto Kristiyanto soal alasan pasangan Ganjar-Mahfud selalu dihadang dengan kecurangan dan intimidas.
Hal itu karena kepimpinan Ganjar-Mahfud yang berasal dari bawah.
Baca Juga: Benarkah Keluarnya Maruarar Sirait dari PDIP Berdampak Buruk untuk Banteng Moncong Putih
"Mengapa Ganjar Mahfud harus dihadang dengan cara seperti ini karena kepemimpinan Pak Ganjar Mahfud MD muncul dari bawah," pungkasnya.***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kabarfajar.com
Artikel Terkait
Mutasi Anak Try Sutrisno Disorot Usai Isu Pemakzulan Gibran, Pengamat: Beraroma Politis yang Kuat
DPR RI Protes Rencana Dedi Mulyadi Sekolahkan Siswa Bermasalah ke Barak Militer
Desakan Pemakzulan Wapres Makin Nyaring, Aktivis 98: Kehadiran Gibran Sejarah Buruk bagi Orang Waras
Waketum Projo Kelabakan Ditanya Roy Suryo soal Ijazah Asli Jokowi