Ketua DPP NasDem Willy Aditya mengatakan dalam Rakernas itu nantinya akan ada tiga nama calon presiden yang diusulkan, untuk kemudian ditentukan oleh Ketua Umum NasDem Surya Paloh menjadi capres oleh NasDem.
"Jadi, kami memang dalam proses yang masih menunggu rakernas untuk proses 3 nama lalu kemudian koalisi disusun berdasarkan 3 nama tersebut," kata Willy, Selasa (7/6/2022).
Setelah diputuskan di Rakernas, NasDem akan berkomunikasi dengan partai-partai koalisi atas tiga rekomendasi capres itu, komunikasi itu dilakukan seiring dengan penyusunan koalisi.
Menurut Willy dalam proses pembentukan koalisi tidak bisa terlepas dari figur capres yang akan diusung. Figur capres akan menjadi daya tarik bagi partai-partai politik untuk kemudian bekerja sama dalam satu koalisi untuk Pilpres.
Artikel Terkait
Mens Rea Pandji: Analisis Lengkap Kontroversi, Gibran, dan Tudingan Antek Asing yang Mengguncang
PDIP 2029: Strategi Penyeimbang Rahasia & Peluang Duet Ulang Megawati-Prabowo?
Jokowi Masih Disalahkan? Kritik Pedas Ini Ungkap Alasan Nama Mantan Presiden Selalu Muncul di Setiap Masalah Bangsa
Eggi Sudjana Temui Jokowi di Solo: Benarkah Ada Permintaan Maaf? Ini Faktanya!