Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalteng Riza Rahmadi mengatakan pembagian kuota vaksin untuk masing-masing daerah akan disesuaikan dengan kebutuhan dan dipastikan dilakukan secara proprosional.
"Setelah didistribusikan petugas langsung melakukan vaksinasi dan targetnya sebelum Idul Adha nanti sudah tervaksinasi semua sasaran. Semoga vaksin PMK dari pusat ini terus masuk," ucapnya.
Untuk mendukung kelancaran vaksinasi PMK, Pemprov Kalteng sudah menyiapkan sarana prasarana yang diperlukan, termasuk para petugas di lapangan terdiri dari medik veteriner 55 orang, paramedik veteriner 94 orang, inseminator 105 orang, serta penyuluh atau non medik 362 orang.
Lebih lanjut Riza memaparkan, pihaknya juga sudah mengusulkan ke pusat untuk dosis vaksin sesuai data populasi hewan rentan PMK seluruh Kalteng, yakni sebanyak 299.612 ekor.
"Hewan rentan PMK yang dimaksud, terdiri dari kambing, kerbau, sapi dan lainnya. Kami sudah usulkan, semoga bisa semuanya mendapat vaksin," ujarnya.
Sumber: republika.co.id
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid