Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, mendorong petani, terutama di Banjarnegara, untuk menggalakkan pola tanam organik. Sebab, dengan pola tanam tersebut, nilai jualnya lebih tinggi.
Hal itu dia sampaikan seusai menyerahkan bantuan sebanyak 2.500 batang bibit Jeruk Lemon California di Desa Jembangan, Kecamatan Punggelan, Kabupaten Banjarnegara, Kamis (26/6/2022). Selain menyerahkan bantuan bibit Jeruk Lemon, wagub juga menyerahkan bantuan 10 ton pupuk organik, 250 kilogram pupuk NPK, paket bantuan rehab RTLH, dan jambanisasi.
Menurutnya, pola tanam organik dapat memberikan dampak ekonomi yang signifikan. Meskipun waktu panennya lebih lama, namun hasil yang diperoleh sepadan.
“(Bantuan bibit) Jeruk California ini untuk sembilan poktan (kelompok tani). Bukan hanya bibit, namun juga sama pupuknya (organik). Ini ayo mulai kita ubah, kita bersama-sama. Tidak mungkin saya punya keinginan, namun masyarakat tidak mau. Dibantah oleh petaninya, panjenengan tanggung jawab, kalau pakai pupuk organik, bisa setahun sekali panen. Mungkin kita panennya tidak sebanyak itu, tapi harganya bisa untuk menutup panen yang saat ini melimpah,” kata Gus Yasin, sapaan wagub.
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid