Bulog Gelar Pasar Murah Jelang Idul Adha, Jual Beras Hingga Minyak Goreng

- Kamis, 07 Juli 2022 | 21:00 WIB
Bulog Gelar Pasar Murah Jelang Idul Adha, Jual Beras Hingga Minyak Goreng

Perum Bulog Kantor Wilayah Nusa Tenggara Timur mengelar pasar murah di Kota Kupang, NTT, selama dua hari pada 7-8 Juli 2022 untuk mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan pokok menjelang perayaan Idul Adha 1443 Hijriah.

Pemimpin Wilayah Perum Bulog Kanwil NTT Mohamad Alexander  di Kupang, NTT, Kamis (7/7/2022), mengatakan, sejumlah kebutuhan pokok disiapkan agar masyarakat bisa berbelanja kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau.

"Kegiatan pasar murah ini tujuannya untuk membantu masyarakat agar dapat memenuhi kebutuhannya dengan komoditas pangan yang kita sediakan degan harga terjangkau yakni sesuai harga eceran tertinggi," katanya.

Alex mengatakan, dalam pelaksanaan pasar murah itu, Bulog menggandeng sejumlah pusat perbelanjaan serta distributor untuk menjual sejumlah barang dagangnyasesuai HET.

Ia mengatakan, untuk beras 15 kilogram dijual Rp 150 ribu, untuk 10 kilogram Rp100 ribu, dan lima kilogram Rp53 ribu. Sementara itu untuk minyak goreng satu liter dijual dengan harga Rp24 ribu dan bawang putih Rp24 ribu per kilogram.

Halaman:

Komentar

Terpopuler