POLHUKAM.ID - Calon presiden dan calon wakil presiden (Capres-cawapres) yang diundang ke acara Ijtima Ulama, hanya pasangan yang diusung Koalisi Perubahan, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
Panitia Ijtima Ulama, Slamet Maarif menjelaskan, sebelum digelar ijtima, ulama telah menilai 2 pasangan calon selain Anies-Muhaimin, yaitu Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
"Memang hanya satu capres-cawapres yang kita undang, karena memang masukan teman-teman daerah itu lebih kepada satu capres-cawapres itu," ujar Slamet di lokasi acara Ijtima Ulama, di Masjid Az-Zikra, Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (18/11).
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid