METRO SULTENG-Sebanyak 51 orang karyawan PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS) menjadi korban ledakan tungku dan 12 orang di antaranya meninggal dunia, sedangkan 39 lainnya mengalami luka berat hingga luka ringan.
Korban meninggal dunia terdiri atas 7 tenaga kerja asal Indonesia, dan 5 tenaga kerja asing. Sementara itu, korban luka-luka sedang mendapatkan penanganan medis.
Baca Juga: Ledakan Tungku PT ITSS di Morowali, Belasan Orang Dikabarkan Meninggal Dunia
Seperti diketahui, ledakan tungku terjadi kawasan industri PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Minggu (24/12).
Kecelakaan kerja terjadi di salah satu pabrik pengolahan nikel milik PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS). ITSS sendiri merupakan salah satu Tenant yang beroperasi di Kawasan IMIP, Morowali, Sulawesi Tengah.
Baca Juga: Ahmad Ali Minta Kapolri Usut Ledakan Maut di Kampung Halamannya Morowali
Kecelakaan kerja terjadi sekitar pukul 05.30 WITA. Musibah bermula dari kecelakaan yang dialami sejumlah pekerja saat melakukan perbaikan tungku dan pemasangan plat pada bagian tungku.
Artikel Terkait
OTT KPK Gagalkan Gubernur Riau Kabur, Ini Identitas dan Modus yang Bikin Heboh
BREAKING: KPK Umumkan Nasib Gubernur Riau Abdul Wahid Pagi Ini! Ini Fakta OTT dan Uang Sitaan Rp1 Miliar+
Ustadz Abdul Somad Beri Dukungan Usai Gubernur Riau Abdul Wahid Kena OTT KPK, Ini Pesan Hadistnya
OTT KPK! Harta Fantastis Gubernur Riau Abdul Wahid Tembus Rp4,8 Miliar, Ini Rinciannya