polhukam.id - Situasi terkini di sekitar perairan Timur Tengah membuat Iran terus meningkatkan kesiapsiagaan mereka.
Iran melalui Angkatan Laut Korps Garda Revolusi Islam (IRGC-N) baru-baru ini meluncurkan kapal korvet Catamaran yang diberi nama Abu Mahdi Al Muhandis dan dilengkapi dengan rudal jelajah jarak jauh.
Jangkauan rudal jelajah jarak jauh pada kapal Abu Mahdi Al Muhandis yang baru saja diluncurkan Iran diklaim mampu mencapai 2.000 km.
Dilansir polhukam.id dari laman Defence Security Asia pada Minggu, 7 Januari 2024, Panglima Angkatan Laut IRGC Laksamana Muda Alireza Tangsiri mengungkapkan bahwa pengembangan kapal Abu Mahdi Al Muhandis dilaksanakan atas kolaborasi tiga pihak di dalam negeri.
Keberhasilan ini juga membuktikan bahwa Iran sebagai salah satu negara kuat di Timur Tengah mampu memproduksi kapal korvetnya sendiri.
Salah satu latar belakang diluncurkannya kapal korvet kelas Catamaran ini adalah untuk menghadapi berbagai ketegangan yang terjadi di sekitar Timur Tengah.
Artikel Terkait
Kode HTML Kosong? Ini Rahasia Menulis Artikel yang Tak Terbaca Mesin Pencari!
Stadion Langit NEOM: Fakta Mencengangkan di Balik Stadion Gantung 350 Meter untuk Piala Dunia 2034
46 Anak Gaza Tewas dalam 12 Jam: Ini Serangan Mematikan Israel Sejak Gencatan Senjata
45 Tewas dalam Serangan Terbaru Israel ke Gaza, Korban Didominasi Perempuan dan Anak-anak