Setelah itu Erick Thohir melihat langsung Festival Dolanan Tradisional. Dalam festival tersebut masyarakat mengikuti lomba-lomba seperti galasin, engklek, ular-ularan, lompat karet, tarik tambang, balap bakiak, egrang dan lari batok.
Saat menonton pertandingan englek, Erick Thohir ikut mencoba permainan tradisional yang biasa juga disebut Taplak Gunung tersebut.
"Sini saya coba,"ujar Erick.
"Hayuk pak, dicoba," disambut antusias peserta festival dolanan.
Usai mencoba bermain engklek, Erick Thohir tertawa lepas di tengah sorak sorai peserta yang hadir.
Festival dolanan yang diadakan oleh Gerakan Banten berahlak tersebut disambut baik masyarakat. Salah satunya Ramdani, warga Pamulang. Dirinya mengatakan festival dolanan menjadi pengenalan permainan tradisional itu agar mengurangi anak-anak dari gadget.
Artikel Terkait
Cara Kilat Bikin PPT Pro dari Dokumen: Panduan AI PPT Maker 2025
Kecelakaan Mencekam di Tambang Emas Antam Bogor: Pekerja Terjebak, Evakuasi Terkendala Kadar CO2 Tinggi!
Residivis Ponorogo Gagal Move On: Bebas 3 Jam Langsung Bobol Rumah Tetangga, Ini Kronologi Mengejutkannya!
Waspada! Nestle Tarik 800+ Susu Formula di 60+ Negara, Cek Produk Anda Sekarang!