Polhukam.id - Sosok Najwa Shihab telah menjadi publik figur. Selain karena kemampuan jurnalistiknya, ia pun dikenal dengan sikap kritisnya pada Pemerintah.
Menjadi keluarga inti ulama besar Quraish Shihab, penampilan Najwa Shihab pun menjadi sorotan.
Sebagai seorang anak ulama besar, hanya Najwa Shihab yang tidak memakai jilbab. Di podcast Rhoma Irama, perihal ini kembali diulas.
Menurut Najwa, ayahnya selalu menekankan soal bagaimana kita bersikap, bagaimana seorang muslimah menampilkan atribusi terhormat.
"Soal definisi menutup aurat yang memang diperdebatkan, ada banyak pendapat ulama soal dan bagaimana orang mengambil keputusan berdasarkan keyakinan hatinya setelah mendapatkan referensi dan literatur yang bisa menjawab banyak pertanyaan," ujar Najwa.
Raja Dangdut Rhoma Irama mempertanyakan mengenai ajaran apa yang disampaikan Quraish Shibab mengenai jilbab ke Najwa Shihab.
"Saya juga pernah bertanya ke Abi soal ini. Dan memang jawabannya memang panjang dan Abi ada buku soal itu," kata Nana sapaan akrab Najwa Shihab di YouTube Rhoma Irama Official.
Diakui Nana, bagaimana jawaba alasan soal dirinya yang tidak berjilbab tidak akan memuaskan sebagian orang.
"Kerap kali saya ditanya ini, saya selalu bilang ada banyak literatur, ada banyak referensi, mari kita mencari tahu isu ini dengan hati lapang dan terbuka dan menghindari penghakiman. karena kalau saya jawab a pasti dipelintir b, kalau saya jawab c pasti dipelintir d," jelas dia.
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur