Dia menegaskan, tidak ada pernyataan Wapres meminta menunda rencana merger Unit Usaha Syariah (UUS) BTN dengan bank syariah lain. Wapres hanya memberi respons normatif terhadap situasi belum ideal yang dilaporkan REI.
"Unit Usaha Syariah BTN tetap dipertahankan di BTN, tidak di-spin off, itu kepentingannya REI, itu harapannya REI, bukan permintaan Wapres. Jangan juga, audiensi dengan Wapres dipakai untuk tameng kepentingan REI," tandas Masduki dalam keterangan tertulisnya, Rabu (25/5/2022).
Dalam hal ini, pandangan Wapres dalam pertemuan tersebut bersifat internal, tidak untuk dijadikan konsumsi publilk. Pasalnya, dalam berbagai pidatonya, Wapres selama ini mendorong konsolidasi perbankan syariah.
Hari ini juga, Ketum REI telah menarik rilis kemarin, dan menegaskan, tidak benar Wapres minta menunda rencana penggabungan UUS BTN dan BSI.
Sumber: republika.co.id
Artikel Terkait
Viral Oknum Polisi di Ternate Ngamuk Bawa Sajam ke Sekolah SD, Anak-anak Ketakutan
Bela Roy Suryo, Rismon Sianipar, Rizal Fadillah & Dokter Tifa: Rakyat Bersatu Melawan Jokowi!
Prabowo Janji Bakal Sikat Koruptor di Depan Buruh: Enggak Mau Kembalikan Aset, Gue Tarik Aja!
Sedih, Mona Ratuliu Ceritakan Detik-detik Ayahnya Meninggal Dunia Usai Wudhu Mau Salat Tahajud