POLHUKAM.ID - Setiap wilayah di dunia memiliki durasi puasa yang berbeda, namun umumnya berlangsung selama belasan jam.
Di sisi lain, umat Muslim di Murmansk, Rusia, menjalankan puasa hanya sekitar satu jam.
Durasi puasa sangat bergantung pada panjangnya waktu siang di masing-masing wilayah.
Semakin panjang waktu siang, maka semakin lama pula umat Muslim harus berpuasa.
Di Indonesia, misalnya, durasi puasa rata-rata sekitar 13 hingga 13,5 jam.
Untuk bulan Ramadan tahun 2025, waktu imsak diperkirakan sekitar pukul 04.28 WIB, dan maghrib pada pukul 18.15 WIB.
Di Murmansk, umat Muslim memiliki pengalaman puasa yang berbeda.
Mereka hanya berpuasa satu jam karena wilayah tersebut mengalami fenomena polar night atau malam kutub pada musim dingin.
Fenomena langka ini terjadi karena letak geografis Murmansk yang berada dekat dengan Kutub Utara.
Selama fenomena polar night, matahari tidak terbit sama sekali selama sebulan penuh, terutama pada bulan Desember.
Hal ini menyebabkan durasi siang hari menjadi sangat singkat yang mempengaruhi waktu ibadah, termasuk puasa.
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur