"Tampaknya makin meningkatkan popularitas dan elektabilitas Anies," ujar Jamiluddin kepada GenPI.co, Jumat (10/5/2022).
Menurutnya, modal tersebut membuat Anies semakin dilirik partai politik untuk diusung menjadi Capres 2024.
"Kemungkinan itu akan terjadi bila Anies mampu menjaga dan mempertahankan reputasi dan citra dirinya," lanjutnya.
Akademisi dari Universitas Esa Unggul itu pun menyarankan Anies tetap mempertahankan citranya. Selain itu, Anies juga diharapkan tidak tergelincir pada perilaku koruptif dan sikap tidak demokratis.
"Anies harus mampu menciptakan peristiwa dan isu," papar Jamiluddin.
Jika hal tersebut dilakukan, Jamiluddin yakin nama Anies semakin dikenal masyarakat luas mendekati Pilpres 2024.
"Kalau ini dapat dilakukannya, popularitas dan elektabilitasnya dapat dipertahankan, bahkan meningkat," pungkas Jamiluddin.
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
Tito Punya Agenda Tersembunyi Goyang Prabowo dari Dalam?
Eks Ketua BEM UI Sebut Jokowi Bisa Pakai Cara Brutal Pertahankan Kekuasaan Gibran: Politik Sandera
Pencaplokan 4 Pulau Aceh Dicurigai untuk Kepentingan Politik Dinasti Jokowi Melalui Mendagri Tito
Jangan Merusak Hubungan Harmonis Aceh-Sumut!