Hal ini dinilai bertolak belakang dengan perintah tegas Presiden Prabowo Subianto untuk memberantas judi online tanpa toleransi. "Setelah hampir satu tahun Menkominfo menjabat, kita tidak melihat tanda-tanda keberhasilan yang nyata. Judi online justru semakin vulgar dan sistematis," tuturnya.
Absennya Diplomasi dan Strategi Komprehensif
Lebih lanjut, Aminullah menyoroti kelemahan strategi pemerintah. Menurutnya, upaya pemberantasan selama ini tidak didukung oleh diplomasi digital yang agresif dan kerja sama intelijen siber lintas negara, khususnya dengan negara-negara pusat industri judo online seperti Kamboja.
"Negara seolah kalah langkah dari bandar judol. Ini ironi besar," katanya. Setiap hari rakyat kecil menjadi korban, keluarga hancur, dan generasi muda dirusak oleh algoritma kejahatan ini.
Tuntutan Konsekuensi dan Tanggung Jawab
Aminullah menegaskan bahwa jika negara absen atau lemah dalam menangani masalah krusial ini, maka pejabat yang bertanggung jawab dinilai tidak layak untuk terus bertahan. Desakan ini menekankan pentingnya akuntabilitas kinerja pemerintahan di bidang keamanan digital dan perlindungan masyarakat.
Desakan mundur terhadap Meutya Hafid ini menjadi penanda tingginya tekanan publik terhadap efektivitas pemerintah dalam memerangi judi online yang semakin merajalela.
Artikel Terkait
Gibran Santai Ditertawakan Pandji di Mens Rea, Ternyata Ini Reaksi Mengejutkannya!
Tifatul Sembiring Bela Pandji: Jangan Cari-cari Delik Hukum, Generasi Tua Harus Pahami Kritik Milenial!
Dokter Tifa Bongkar Skandal SP3 Eggi-Damai: Abuse of Power atau Restorative Justice?
Menhan Lantik Noe Letto & Anak Hotman Paris Jadi Tenaga Ahli Pertahanan, Apa Tugasnya?