Dari survei Litbang Kompas, elektabilitas Prabowo berada di peringkat pertama yakni sebesar 25,3 persen. Lalu di peringkat kedua Ganjar Pranowo dengan elektabilitas 22 persen. Sedangkan Anies berada di peringkat ketiga dengan elektabilitas 12,6 persen.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Irfan Yusuf Hasyim mengatakan bahwa seluruh pengurus pusat dan daerah sudah meminta Prabowo untuk kembali maju di Pilpres 2024.
Irfan menyebut jajaran pengurus daerah dan pusat juga kerap mendorong Prabowo untuk segera berkampanye.
Namun kata Irfan, Prabowo masih fokus bekerja sebagai Menteri Pertahanan.
"Tetapi, hingga saat ini, Pak Prabowo masih fokus bekerja sebagai Menhan, tidak mau menggunakan jam kerjanya untuk berkampanye," ujar Irfan kepada wartawan, Rabu (22/6/2022).
Irfan menjelaskan meski belum berkampanye, elektabilitas Prabowo konsisten di papan atas. Hal tersebut kata dia, sudah sejalan dengan preferensi publik.
"Ini berarti keinginan partai sudah sejalan dengan preferensi publik," ucap Irfan.
Artikel Terkait
Viral! Respons Gibran Soal BBM Rp25 Ribu di Papua Bikin Netizen Geram, Ini Faktanya
Nasihat Rizal Ramli ke Rustam Effendi: Eggi Sudjana Bisa Balik Badan – Terbukti?
NasDem Sindir Gerakan Rakyat: Pilpres Masih Lama! Usai Usung Anies Capres 2029
Diplomasi Tingkat Tinggi: Rahasia di Balik Pertemuan Rahasia Eggi Sudjana dan Damai Lubis dengan Jokowi