Kasus Pembunuhan Brigadir Joshua, Mujahid 212 Minta Kapolri Copot Kapolda Metro Jaya

- Kamis, 11 Agustus 2022 | 10:10 WIB
Kasus Pembunuhan Brigadir Joshua, Mujahid 212 Minta Kapolri Copot Kapolda Metro Jaya

Video pertemuan Irjen Fadil dengan Ferdy Sambo berdurasi 24 detik itu pun viral di media sosial.

Dalam video terlihat kedatangan Irjen Fadil disambut langsung oleh Ferdy Sambo.

Keduanya tampak bersalaman, kemudian berpelukan. Raut wajah Ferdy Sambo terlihat sedih.

Fadil tampak menguatkan Ferdy Sambo. Ia memeluk, mengusap pundak, hingga mencium kening Ferdy Sambo.

Sementara Ferdy Sambo terlihat mencoba tegar. Raut wajahnya tampak menahan kesedihan.

Fadil menyebut pertemuan tersebut semata-mata untuk memberikan dukungan kepada Ferdy Sambo yang sudah dianggap seperti saudara.

“Saya memberikan support pada adik saya Sambo, agar tegar menghadapi cobaan ini,” kata Fadil kepada wartawan, Kamis (14/7).

Fadil menjelaskan, cobaan terkait adanya kasus dugaan pelecehan yang menimpa istri Ferdy Sambo, Putri Candrawati tidak mudah.

“Ini tidak mudah dan dapat menimpa siapa saja,” tandas Fadil Imran.

Setelah Ferdy Sambo tersangka, Fadil Imran pun diam. Ia tak mau menanggapi penetapan juniornya itu sebagai tersangka.

Sumber: suaranasional.com

Halaman:

Komentar

Terpopuler