Empat Menteri Diprediksi Kena Reshuffle, Termasuk Dua Budi Yang Dinilai Picu Kegaduhan!

- Sabtu, 07 Juni 2025 | 14:00 WIB
Empat Menteri Diprediksi Kena Reshuffle, Termasuk Dua Budi Yang Dinilai Picu Kegaduhan!

Sementara itu, Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR), Iwan Setiawan, menyampaikan pandangan yang sejalan namun lebih tegas.


Menurutnya, kegaduhan yang ditimbulkan oleh beberapa menteri termasuk Budi Arie bukan hanya melelahkan publik, tetapi juga bertentangan dengan arah kerja Presiden Prabowo yang menginginkan ketenangan dan fokus pada pembangunan.


Iwan juga menyebut nama Menkes Budi Gunadi Sadikin sebagai sosok yang berpotensi digeser.


Ia menilai, berbagai pernyataan dan kebijakan Menkes sering kali tidak sejalan dengan visi Presiden, dan justru kerap memantik kontroversi baru di masyarakat.


“Reshuffle adalah hak prerogatif Presiden, dan saya yakin nama-nama yang akan diganti sudah ada dalam catatan beliau,” tegas Iwan.


Isu reshuffle semakin menguat setelah pertemuan antara Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, dan Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi, dengan Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri.


Dalam unggahan resminya, Dasco menyampaikan apresiasi atas wejangan Megawati dalam menyambut pemerintahan baru Prabowo Subianto.


Pertemuan itu dinilai sebagai sinyal penting dalam konsolidasi kekuasaan dan mungkin menjadi pintu masuk bagi proses perombakan kabinet.


Pasalnya, Megawati selama ini dikenal memiliki peran strategis dalam menyusun arah koalisi serta mendukung keberlanjutan stabilitas politik nasional.


Dengan isu reshuffle yang makin mengemuka, publik kini menanti langkah Presiden Prabowo dalam menentukan wajah kabinetnya.


Apakah loyalis lama akan tetap dipertahankan, atau justru digantikan oleh sosok-sosok baru yang lebih senapas dengan arah kepemimpinan baru?


Yang pasti, kabar ini menjadi sorotan publik karena reshuffle tidak hanya menyangkut performa, tapi juga relasi kekuasaan dan kepentingan politik yang terus bergerak dinamis.


Sumber: HukamaNews

Halaman:

Komentar

Terpopuler