Dikutip dari Football-Italia, Ahad (19/6/2022), kegagalan ini diperkirakan terjadi karena pihak AC Milan enggan membayar harga 30 juta euro atau sekitar Rp 467 miliar yang dipatok Lille untuk Renato Sanches.
Selain itu, peluang AC Milan semakin tipis setelah klub raksasa Liga Prancis, PSG, menyanggupi harga yang dipatok Lille untuk Sanches, dua kali lipat dari yang ditawarkan oleh AC Milan. Baca Juga: Dua Gol Giroud Bawa AC Milan Raih Scudetto ke-19
Berdasarkan laporan dari beberapa pihak, AC Milan diyakini tidak akan berusaha melakukan penawaran tambahan untuk menyaingi PSG dan akan tetap pada tawaran awal sebesar 15 juta euro atau sekitar Rp 233 miliar. Hingga beberapa hari lalu, AC Milan disebut-sebut sebagai yang terdepan untuk mendapatkan Sanches setelah pihak klub dan sang pemain telah mencapai kesepakatan pribadi beberapa bulan lalu.
Pada bursa transfer musim panas ini, AC Milan memprioritaskan pemain berusia 24 tahun tersebut untuk segera didatangkan ke San Siro karena dipastikan kehilangan gelandang Franck Kessie yang kontraknya habis pada 30 Juni 2022 mendatang dan memutuskan untuk bergabung dengan Barcelona.
Artikel Terkait
Shin Tae-yong Dianggap Kunci Timnas, Netizen Serukan Erick Thohir Perpanjang Kontraknya
Gaji Fantastis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Berapa Kompensasi yang Didapat Usai Dipecat?
Patrick Kluivert Dipecat, Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia?
Menpora vs Ketum PSSI: Siapa yang Sebenarnya Bertanggung Jawab?