Ekonomi Indonesia Diprediksi Tetap Moncer Meski Tantangan Global Semakin Kuat

- Rabu, 22 Juni 2022 | 20:40 WIB
Ekonomi Indonesia Diprediksi Tetap Moncer Meski Tantangan Global Semakin Kuat

Volatilitas memang meningkat pasca keluarnya angka inflasi Amerika Serikat sebesar 8,6% yang lebih tinggi dari ekspektasi pasar dan merupakan inflasi AS tertinggi dalam 40 tahun terakhir.

Kenaikan inflasi tersebut tentu saja semakin memicu ekspektasi pasar akan kebijakan The Fed yang akan lebih ‘hawkish’ dengan kenaikan suku bunga ke depan yang tetap agresif. Lantas, bagaimana dampaknya bagi perekonomian Indonesia? Baca Juga: Dukung UMKM dan Nelayan, Bank Mandiri Fasilitasi Air Bersih di Labuan Bajo

Chief Economist Bank Mandiri Andry Asmoro mengatakan, perekonomian Indonesia masih menunjukkan pemulihan ekonomi yang berlanjut dengan berbagai faktor di mana dari sisi konsumsi, belanja masyarakat sepanjang kuartal II 2022 sudah mencapai level tertinggi sepanjang pandemi.

"Hal ini ditunjukkan oleh Mandiri Spending Index (MSI) dimana indeks frekuensi belanja berada di level 185,5, sementara indeks nilai belanja naik ke level 159,9, indeks tertinggi sepanjang pandemi," ujarnya dalam konferensi pers secara virtual di Jakarta, Rabu (22/6/2022).

Menurutnya, kondisi ini mengindikasikan pemulihan ekonomi yang signifikan jika dibandingkan dengan periode dua tahun sebelumnya, yang berjalan beriringan dengan pelonggaran mobilitas masyarakat.

Halaman:

Komentar

Terpopuler