Sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi atas prestasi serta pengalaman yang dicapai Rekind selama 40 tahun, pihak Hexagon melakukan sesi video interview khusus kepada Tim Rekind. Tujuannya, untuk menggali lebih dalam overview company profile Rekind serta pengalamannya dalam mengeksekusi proyek-proyek berbasis Integrated EPC yang telah selesai dikerjakannya dengan baik.
Event HxGN LIVE Global Conference 2022 merupakan penghargaan global bagi pengguna aplikasi milik Hexagon PPM berupa software engineering untuk digunakan dalam hal membuat desain, konstruksi, operation dan fasilitas offshore.
Dalam rangka memperluas cakupan dan mendorong pengguna di semua segmen agar dapat berpartisipasi pada kegiatan tersebut, penyelenggara mengganti event sebelumnya dengan nama Hexagon Elite Awards. Menampilkan enam kategori unik dan hanya ada satu pemenang di setiap kategorinya. Penghargaan tahunan ini benar-benar mengakui pengguna paling elit serta juara inovasi penggunaan solusi dari produk Hexagon.
Sumber: suara.com
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid