Mantan Politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean menyoroti Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Puan Maharani yang bakal dilaporkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR karena momen ulang tahun (ultah) dirayakan dalam rapat paripurna.
Momen tersebut juga lantaran sekaligus bertepatan dengan adanya massa aksi demonstrasi soal kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di luar gedung DPR.
Baca Juga: Jokowi Pulang Lewat Gerbang Belakang Istana Saat Ada Demo Tolak Harga BBM, Eh Diungkit: Katanya Kangen Didemo, Kok Kabur?
Hal itu ditanggapi Ferdinand Hutahaean melalui akun Twitter pribadi miliknya. Dalam cuitannya, Ferdinand Hutahaean menyebut bahwa laporan tersebut tidak rasional.
Ferdinand Hutahaean mempertanyakan soal perayaan ultah yang bertepatan saat demo.
"Hahaha laporan ngga rasional..!! Masa orang tidak bisa rayakan ultah meski ada demo? Lucu orang ini," ungkap Ferdinand Hutahaean melalui akun Twitter pribadi miliknya, Rabu (13/9).
Sementara itu, soal perayaan ultah di tengah suasana aksi demo kenaikan harga BBM, Puan Maharani dinilai tak etis karena mengizinkan selebrasi ulang tahun di rapat resmi, terlebih bersamaan dengan momen demonstrasi penolakan kenaikan BBM di DPR.
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid