Kacau! Sudah Jadi Tersangka, Putri Candrawathi Tetap Tidak Ingin Ditahan Karena Alasan Ini

- Jumat, 30 September 2022 | 12:54 WIB
Kacau! Sudah Jadi Tersangka, Putri Candrawathi Tetap Tidak Ingin Ditahan Karena Alasan Ini

Melalui pihak kuasa hukumnya, Putri Candrawathi dikatakan belum siap untuk ditahan meski saat ini statusnya sudah naik menjadi seorang tersangka pada kasus pembunuhan Brigadir J.

Menurut penjelasan Arman Hanis selaku kuasa hukumnya, istri Ferdy Sambo itu masih perlu pendampingan khusus. Oleh karena itu, tim kuasa hukumnya akan mengajukan permohonan untuk tidak ditahan.

Baca Juga: Demi Jadi Kuasa Hukum Putri Candrawathi, Febri Diansyah Rela Lakukan Ini

Kabar ini pun mendapat banyak perhatian dari warganet yang dibuat semakin geram dengan lamanya proses penahanan dan berbagai alasan yang dimiliki Putri.

“Wah wah wah.tersangka bisa gak di tahan kalau belum siap.inilah sekarang yg di pertontonkan para penegak hukum.gak punya rasa malu,” tulis akun @Fala***.

“Suka2 mereka lah yg ahli hukum dan sekolah mahal2 sampai jadi profesor hukum. Mereka yg buat hukum dan menjaga hukum jadi suka2 lah,” tulis akun @kuku******.

Halaman:

Komentar