Seusai Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan, Rabu, 25 Mei 2022 di Jakarta, Direktur Utama ABDA Herlin Sutanto menyatakan bahwa peningkatan laba ini diperoleh dari kontribusi (1) Peningkatan Premi Bruto (2) pengendalian risiko secara komprehensif (3) seleksi bisnis yang prudent pada penutupan polis; (4) Frekuensi klaim yang lebih rendah, serta (5) pengeluaran yang lebih efisien.
Langkah-langkah strategis yang telah dijalankan Perseroan dalam mendukung pertumbuhan bisnis menghasilkan peningkatan Premi Bruto sebesar 6,11% menjadi sebesar Rp607,86 miliar pada tahun 2021 dibandingkan dengan Premi Bruto tahun 2020 sebesar Rp572,85 miliar.
Menurut Herlin, perlambatan dan ketidakpastian ekonomi akibat Pandemi yang belum pulih sepenuhnya menjadi salah satu kendala bagi Perseroan serta mempengaruhi kecepatan bertransformasi dan pertumbuhan bisnis yang optimal.
Dalam menghadapi tantangan ini, ABDA terus memperkuat human capital melalui pengembangan SDM yang profesional dan unggul, serta bertransformasi dalam pengembangan produk, teknologi, layanan dan proses operasional.
"Dalam upaya meningkatkan kepuasan pelanggan, ABDA juga berhasil melakukan digitalisasi proses survei Kendaraan, layanan Whatsapp for business dan membuka layanan integrasi contact center 24 jam sehingga mempermudah dan mempersingkat waktu pemrosesan klaim," tambah Herlin, dalam keterangan tertulis yang diterima, Jumat (27/5/2022).
Selain menyetujui Laporan Direksi atas Kinerja Keuangan di tahun 2021, RUPS juga menyetujui pembagian dividen sebesar Rp81,5,- per saham atau senilai Rp50,6 miliar yang akan dibagikan kepada seluruh pemegang saham pada tanggal 24 Juni 2021.
Susunan Dewan Komisaris dan Direksi ABDA saat ini adalah:
Komisaris Utama: Bapak Tjan Soen Eng
Komisaris Independen: Bapak Francisco Noriega Malave
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid