"Dari sini, saya juga ingin menyampaikan pesan pada rakyat Iran, siapa pun yang melukai orang Israel tidak akan bebas begitu saja, tangan panjang Israel akan menjangkau mereka, di mana pun mereka berada," lanjutnya.
Teheran bersumpah akan membalas Israel yang mereka salahkan atas kematian kolonel Garda Revolusi Iran Hassan Sayed Khodai pada 22 Mei. Perwira itu tewas ditembak di dalam mobilnya oleh dua orang pengendara motor.
Israel tidak membantah atau mengkonfirmasi tuduhan tersebut. Langkah yang merupakan standar kebijakannya dalam menghadapi tuduhan pembunuhan. Sebelumnya Israel menuduh Khodai berencana menyerang warganya di seluruh dunia.
Turki merupakan destinasi wisata populer di kalangan warga Israel. Dua negara itu memperbaiki hubungan mereka yang meregang selama lebih dari dua puluh tahun.
Sumber: m.republika.co.id
Artikel Terkait
Kode HTML Kosong? Ini Rahasia Menulis Artikel yang Tak Terbaca Mesin Pencari!
Stadion Langit NEOM: Fakta Mencengangkan di Balik Stadion Gantung 350 Meter untuk Piala Dunia 2034
46 Anak Gaza Tewas dalam 12 Jam: Ini Serangan Mematikan Israel Sejak Gencatan Senjata
45 Tewas dalam Serangan Terbaru Israel ke Gaza, Korban Didominasi Perempuan dan Anak-anak