POLHUKAM.ID - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dalam pidatonya pada Senin (4/12/2023) menyebut Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu sebagai "tukang jagal Gaza" dan "kita sedang bersiap untuk mengadilinya".
Berbicara mengenai serangan Israel terhadap Gaza, Erdogan menegaskan, “PBB, yang didirikan untuk keamanan global, bahkan tidak dapat melindungi pegawainya sendiri dari barbarisme Israel. Pembantaian Israel semakin cepat, saya salut kepada Gaza yang melakukan perlawanan.”
“Netanyahu, yang saat ini menjadi penjagal Gaza, akan diadili sebagai Penjagal Gaza, sama seperti Milosevic,” tegas Erdogan merujuk pada mantan pemimpin Serbia yang didakwa oleh pengadilan internasional atas kejahatan perang terkait dengan warga Bosnia, Kroasia dan perang Kosovo pada tahun 1990-an.
Sementara dalam perkembangan terbaru, pada Senin, Belanda akan dihadapkan dengan tuntutan hukum yang mengklaim keterlibatannya dalam mengekspor komponen jet tempur F-35 ke Israel berimplikasi pada kejahatan perang di Gaza.
Artikel Terkait
Kode HTML Kosong? Ini Rahasia Menulis Artikel yang Tak Terbaca Mesin Pencari!
Stadion Langit NEOM: Fakta Mencengangkan di Balik Stadion Gantung 350 Meter untuk Piala Dunia 2034
46 Anak Gaza Tewas dalam 12 Jam: Ini Serangan Mematikan Israel Sejak Gencatan Senjata
45 Tewas dalam Serangan Terbaru Israel ke Gaza, Korban Didominasi Perempuan dan Anak-anak