“Kami membahas bantuan yang akan berharga bagi negara kami. Saya menawarinya kesempatan untuk bergabung dengan proyek pemulihan sistem irigasi di wilayah Odesa, mendukung orang-orang kami, (dan) pembersihan ranjau,” kata Zelenskyy.
Buffett adalah direktur Berkshire Hathaway Inc, dan CEO dari Howard G Buffett Foundation. Ini adalah salah satu yayasan amal swasta terbesar di Amerika Serikat.
Yayasan tersebut memiliki aset sebesar 529 juta dolar AS pada akhir 2020. Prioritas yayasan tersebut adalah membantu mengatasi ketahanan pangan global, mitigasi konflik, dan keselamatan publik.
Sebelumnya Bank Dunia menyetujui bantuan finansial ke Ukraina senilai 1,49 miliar dolar AS. Perdana Menteri Ukraina Denys Shmygal mengatakan, dana itu untuk membantu membayar gaji pekerja sosial dan pegawai negeri.
Artikel Terkait
Kode HTML Kosong? Ini Rahasia Menulis Artikel yang Tak Terbaca Mesin Pencari!
Stadion Langit NEOM: Fakta Mencengangkan di Balik Stadion Gantung 350 Meter untuk Piala Dunia 2034
46 Anak Gaza Tewas dalam 12 Jam: Ini Serangan Mematikan Israel Sejak Gencatan Senjata
45 Tewas dalam Serangan Terbaru Israel ke Gaza, Korban Didominasi Perempuan dan Anak-anak