HARIAN MERAPI - Pemilik usaha kuliner di kawasan Kapanewon Kasihan Bantul mudah ditemukan di berbagai tempat. Namun, masih langka yang memilih entok slenget dan rica-rica sebagai masakan andalan.
Tetapi ketika menyambangi kuliner bernama Kebon Tabon di kawasan Jalan Wates, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul akan menemukan masakan dengan cita rasa khas, yakni entok slenget maupun rica-rica.
Sebelum digunakan sebagai lokasi kuliner entok slenget, tempat tersebut awalnya masih kebun (Jawa: kebonan) dan banyak tumbuh beberapa jenis tanaman tak produktif ataupun gulma.
Baca Juga: Heboh pencuri ditangkap, dipaksa makan cabai hasil curiannya di Temanggung
Selanjutnya keluarga pemilik kebun, salah satunya ada Dewi Puspita Sari, ada ide untuk dijadikan lokasi kuliner dengan masakan andalan entok rica-rica maupun entok slenget.
Menurut Sari, pihaknya memilih kedua masakan tersebut, sebab masih sangat jarang ditemukan di kawasan Kasihan Bantul dan sekitarnya. Selain kedua jenis masakan berbahan entok, ada pula yang berbahan ayam, nila, lele, tempe dan tahu.
“Entok slenget maupun rica-rica bisa kami buat dengan harga terjangkau, karena modelnya diiris-iris. Kalau wujud entok goreng, harganya bisa mahal, sebab beli entoknya saja paling murah saat ini Rp 160 ribu per ekor,” jelas Sari, baru-baru ini.
Artikel Terkait
Update Kondisi Terkini Kesehatan Jokowi: Dalam Masa Pemulihan, Tidak Boleh Terpapar Sinar Matahari
Cuan Rp2 juta semalam, ternyata ini profesi warga sebuah desa di Jatim hingga bisa bangun rumah mewah
Dari kurir jadi juragan, ini kisah sukses Agus dan Herry, raup ratusan juta lewat bisnis agen logistik
7 Cara orang Tionghoa menabung sampai bisa kaya raya walaupun tampil sederhana