polhukam.id - Sebanyak 3.545 penumpang memilih moda transportasi umum LRT Jakarta pada malam Tahun Baru 2024.
"Penumpang kemarin malam total mencapai 3.545 penumpang kadang Head of corporate secretary division LRT Jakarta Sheila Indira Maharshi dikutip dari Antara, Senin, 1 Januari 2024.
Menurutnya, kenaikan jumlah penumpang juga dipengaruhi perpanjangan jam operasional mulai pukul 05.30 hingga 02.00 dengan headway atau selang waktu antarkereta selama 10 menit.
"Kebanyakan menuju ke Stasiun Velodrome karena memang terintegrasi dengan TransJakarta," katanya.
Ia menyebut target sekitar 3.000 hingga 3.100 penumpang per hari selama libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 tercapai.
Tercapainya target ini karena didukung fasilitas dan perawatan dari LRT Jakarta sehingga penumpang semakin nyaman naik transportasi umum dan terhindar dari kemacetan di jalan raya.
Baca Juga: Peringatan Tsunami Belum Dicabut, KBRI Tokyo Minta WNI di Jepang Waspada
Artikel Terkait
Geger, Iptu Rudiana Akui Vina Cirebon dan Eky Tewas Kecelakaan?
Pelaku Penyerangan Rombongan Kiai NU yang Bikin Banser Babak Belur Diburu Polisi
Ojol yang Ngaku Dijebak Polisi untuk Antar Sabu Mendadak Klarifikasi dan Minta Maaf
Polisi Tangkap Mantan Audrey Davis, Pemeran Pria di Kasus Video Syur, Sakit Hati Diputusin