polhukam.id - Dalam rangka upaya mengantisipasi penanganan permasalahan banjir di Kota Bekasi, Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor melakukan rapat koordinasi (Rakor) di ruang rapat kerja Pemkab Bogor, Kamis (11/1/24).
Turut hadir mendampingi Pj Wali Kota Bekasi dalam rakor tersebut, Asda II Innayatullah, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Asep Gunawan, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Taufik R Hidayat, Sekretaris Dinas BMSDA Idi Sutanto, Kabag Kerjasama Kustantinah dan Kabid DBMSDA Anjar.
Kehadiran pejabat Pemkot Bekasi disambut hangat jajaran Pemkab Bogor.
Rakor tersebut dibuka Suryanto selaku Asisten Ekonomi dan Pembangunan yang memberikan beberapa pemaparan terkait penanggulangan banjir.
Salah satunya lokasi-lokasi yang terdampak banjir dari Kabupaten Bogor sampai Kota Bekasi, ada sekitar 577 bidang lahan tanah yang perlu dilakukan pembebasan lahan dalam upaya melakukan normalisasi Kali Cikeas, Cilengsi dan Kali Bekasi.
Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosefu menyampaikan, dirinya tidak memiliki kepentingan politis, keberadaan Pj Bupati Bogor dan Pj Wali Kota Bekasi ini murni ingin menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di wilayah dalam rangka upaya pengabdian pada Negara melayani masyarakat.
Artikel Terkait
Geger, Iptu Rudiana Akui Vina Cirebon dan Eky Tewas Kecelakaan?
Pelaku Penyerangan Rombongan Kiai NU yang Bikin Banser Babak Belur Diburu Polisi
Ojol yang Ngaku Dijebak Polisi untuk Antar Sabu Mendadak Klarifikasi dan Minta Maaf
Polisi Tangkap Mantan Audrey Davis, Pemeran Pria di Kasus Video Syur, Sakit Hati Diputusin