Mengetahui hal tersebut Eggi Sudjana melayangkan kritikan karena inkonsistensi yang dilakukan Kemenag dalam menetapkan Idul Adha 1443 H.
Hal itu disampaikan olehnya saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Uya Kuya yang videonya diunggah pada Rabu (6/7/2022).
“Sudah jelas pemerintah awalnya memberi tanggal sembilan (Juli) itu tanggal merah, kenapa bisa diundur jadi tanggal sepuluh gara-gara sidang isbat, sidang untuk lihat hilal,” ucapnya dikutip Populis.id dari kanal YouTube Uya Kuya TV pada Jumat (8/7/2022).
Berdasarkan pengetahuannya, Eggi mengungkap kalau penetapan Idul Adha berbeda dengan Idul Fitri.
Ia menyampaikan, “Pengetahuan saya, kalau konteks Idul Fitri itu kan ada pro lihat hilal dalam arti rentang waktunya harus betul-betul pas.”
“Tapi untuk Idul Adha ukurannya di wukuf. Kan wukuf udah jelas hari Jumat. Ini kan haji akbar, ya lebarannya hari Sabtu dong,” lanjut Eggi.
Setelah itu, Eggi menyinggung Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas yang berada di Makkah saat ini.
“Nah menariknya, kalau betul Yaqut yang sebagai Menteri Agama sekarang amirul hajj, kan sekarang dia lagi di Makkah. Berarti dia lebarannya hari Sabtu. Kenapa di Indonesia dibilang hari (Minggu)?” tanyanya sambil tertawa kecil.
Artikel Terkait
Wamen PPPA Buka Suara: Pelecehan Seksual di Tenda Pengungsian Korban Banjir Sumatera Terungkap!
Eggi Sudjana Sebut Jokowi Firaun: Benarkah Pertemuan Solo Itu Jalan Damai atau Bumerang Hukum?
Demo Ojek Online 2026 Ricuh? 1.541 Personel Dikerahkan Amankan Monas & Kedubes AS
Indonesia Stop Impor Solar 2026: Antrean Truk Panjang Akan Berakhir, Ini Rahasianya!