BICARA BERITA - Pada 13 Desember 2023, Pemerintah Indonesia mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino senilai Rp400 ribu sebagai upaya membantu keluarga tidak mampu menghadapi kemarau panjang. Bantuan sebesar Rp200 ribu per bulan untuk November dan Desember ini menjadi solusi bagi masyarakat terdampak kenaikan harga kebutuhan pokok. Presiden Joko Widodo secara langsung melakukan penyaluran BLT ini di Pekalongan, Jawa Tengah, dan menekankan pentingnya memanfaatkan bantuan tersebut untuk kebutuhan sehari-hari, terutama gizi.
Cara Cek BLT El Nino
Pemerintah memudahkan masyarakat untuk mengecek status penerima BLT El Nino melalui dua opsi, yaitu situs resmi Kemensos dan aplikasi Cek Bansos. Berikut langkah-langkahnya:
Situs Kemensos
- Buka laman cekbansos.kemensos.go.id
- Isi kolom wilayah penerima manfaat dari Provinsi hingga Desa/Kelurahan.
- Masukkan nama Penerima Manfaat (PM) sesuai KTP.
- Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak.
- Klik tombol cari data.
Aplikasi Cek Bansos
- Unduh aplikasi cekbansos.kemensos.go.id.
- Isi wilayah penerima bantuan dari Provinsi hingga Desa/Kelurahan.
- Isi nama Penerima Manfaat (PM) sesuai KTP.
- Masukkan empat huruf kode yang tertera dalam kotak.
- Klik tombol Cari Data.
Jika terdaftar sebagai penerima manfaat, data akan muncul.
Artikel Terkait
Jakarta Lumpuh! Ribuan Buruh dan Guru Madrasah Swasta Serbu Istana & DPR, Ini 5 Tuntutan yang Bikin Pemerintah Kelabakan
Viral! Oknum Brimob Catcalling di Trotoar, Langsung Dihajar Propam
Viral Gaya Hidup Mahasiswi UNS Penerima KIP: Ditemukan Dugem, Circle Hedon, tapi ke Kampus Jalan Kaki, Ini Fakta di Baliknya!
Deddy Corbuzier Resmi Diceraikan Sabrina: Terkadang Cinta Tak Cukup