Untuk diketahui, hingga saat ini proses pencarian putra Ridwan Kamil masih dilakukan pihak kepolisian setempat di Sungai Aare, Kota Bern Swiss. Bahkan, Ridwan Kamil turut mendampingi proses pencarian tersebut, dengan berupaya menyusuri sepanjang aliran sungai yang menyeret Putra sang Gubernur Jawa Barat.
Kabar ini membuat duka tak hanya dari pihak keluarga, kerabat maupun orang terdekat, melainkan juga para warga penghuni dunia maya yang turut merasakan kesedihan atas hilangnya Eril. Hal itu tertuang dalam postingan sebuah klip berisi momen kenangan Kang Emil dengan Eril di sebuah acara.
Postingan pemilik akun Tiktok @jawabaratpunya99 menyuguhkan pemandangan yang menyayat hati. Bagaimana tidak tampak sebuah cuplikan berisi Kang Emil dan Eril dalam moment diduga perpisahan.
Di situ Kang Emil mengenakan seragam lengkap begitupun sang anak, Eril. Tampak tangan Kang Emil tak berhenti membelai rambut dan kepala putranya dengan wajah menyimpan ketegaran disana. Begitupun Eril yang menerima kasih sayang ayahnya seolah tenggelam dalam momen itu.
Diiringi lagu berjudul 'Belum siap Kehilangan' yang dinyanyikan Steven Pasaribu, cuplikan klip itu berhasil menjatuhkan ribuan airmata warganet yang melihatnya.
Artikel Terkait
Ironi Hegemoni AS: Mengapa Intervensi di Venezuela Hanya Ulangi Sejarah Kelam Amerika Latin?
Roy Suryo Dicekal Polisi: Prematur atau Upaya Membungkus Kritik Soal Ijazah Jokowi?
Dokter Tompi Bongkar Alasan Medis di Balik Kritik Pandji ke Fisik Gibran: Ini Bukan Sekadar Lelucon!
Dedi Mulyadi Buka Suara Soal Kritik Pedas Pandji: Benarkah Orang Sunda Hanya Pilih Artis?