FPI-HTI Terang-terangan Dukung Anies Jadi Presiden, Pengamat Nyamber, Umar Borok Lawan Politik Anies Terang Benderang

- Jumat, 10 Juni 2022 | 14:40 WIB
FPI-HTI Terang-terangan Dukung Anies Jadi Presiden, Pengamat Nyamber, Umar Borok Lawan Politik Anies Terang Benderang

Direktur Indonesia Political Review (IPR) ini juga menyebutkan bahwa apabila yang mendeklarasikan itu kelompok Anies sendiri, artinya itu bunuh diri politik. Menurutnya, justru itu cara yang merusak diri. 

"Jika tuduhan itu tak terbukti, justru akan menguntungkan Anies. Jadi karena itu operasi ingin menghancurkan Anies, maka Anies bisa saja akan punya dampak elektoral," tukas Ujang.

Diketahui, beberapa saat lalu ada massa yang mengatasnamakan FPI Reborn menggelar deklarasi mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai Calon Presiden di 2024. Namun, DPP Front Persaudaraan Islam (FPI) membantah kelompoknya menggelar deklarasi tersebut. 

Tak hanya itu, deklarasi Anies Presiden yang menuai polemik adalah deklarasi Majelis  Sang Presiden Kami. Di acara tersebut, ada peserta yang mengibarkan bendera HTI yang kemudian memicu kericuhan. Acara tersebut dihelat di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan Rabu (8/6/2022) kemarin.

Sumber: populis.id

Halaman:

Komentar

Terpopuler