"Koalisi Semut Merah itu belum sekuat KIB yang sudah ada sebelumnya," kata Catur kepada GenPI.co, Selasa (14/6/2022).
Catur menjelaskan jumlah perolehan PKS dan PKB di DPR pun masih jauh dari KIB. Menurutnya, Koalisi Semut Merah membutuhkan tambahan kekuatan partai politik lain.
"PKB dan PKS hanya memperoleh di bawah sepuluh persen. Artinya mereka butuh kekuatan parpol lain untuk bisa mengusung capres dan cawapres," jelasnya.
Catur menilai Koalisi Semut Merah masih terlalu dini untuk mengusung capres dan cawapres pada Pilpres 2024. Selain itu, Catur mengatakan, parpol lain cukup berpeluang masuk Koalisi Semut Merah.
"Masih ada Gerindra, PDIP, Demokrat, dan NasDem yang mungkin bisa kerja sama dengan Koalisi Semut Merah," jelasnya.
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
Desakan Pemakzulan Gibran Diprediksi Bakal Meluas
Posisi Gibran Bikin Nama Indonesia di Mata Dunia Rendah
Puji Kepiawaian Jokowi Kelola Isu Ijazah Palsu, Anas Urbaningrum: Beliau Sukses Secara Politik!
Rekam Jejak Letjen Sutiyoso, Dibela Eks Panglima TNI Usai Dihina Hercules Bau Tanah: Pakai Otak!