Bukan calon dari internal partai, Rakernas Partai NasDem justru memunculkan sejumlah nama tokoh dari beragam latar.
Tiga nama yang mencuat dalam Rakernas Partai NasDem adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Menteri BUMN Erick Thohir.
Pengamat Politik M Qodari memiliki penilaian terkait tiga nama yang muncul pada Rakernas Partai NasDem. Menurutnya, Ganjar dan Anies memang bersaing di tempat teratas. Sebaliknya, Erick menjadi 'kuda hitam'.
Qodari menilai Erick punya potensi untuk bisa menjadi representasi Partai NasDem dalam Pilpres 2024. "Memang saat ini elektabilitasnya masih belum maksimal, tapi ini menjadi peluang bagi NasDem untuk menggerakkan mesin politiknya," ujar Qodari kepada wartawan, belum lama ini.
Artikel Terkait
Puan Maharani Bongkar Masalah Utang Whoosh: DPR Akan Usut Tuntas!
Prof Henri Balik Badan Bongkar Rekayasa Gibran Cawapres: Saya Kecewa dengan Jokowi!
Misteri Dewa Luhut di Balik Proyek Whoosh: Rahasia yang Baru Terungkap
Fakta Mengejutkan di Balik Proyek Whoosh: Dugaan Markup Rp 60 Triliun dan Potensi Kerugian Negara