POLHUKAM.ID - Bendahara Umum (Bendum) DPP Partai NasDem Ahmad Sahroni berharap semua pihak bersabar soal pengumuman calon wakil presiden (cawapres) dari Anies Baswedan.
Sebelumnya, Partai Demokrat yang berada di Koalisi Perubahaan untuk Persatuan (KPP) meminta Anies Baswedan agar segera mengumumkan cawapresnya.
Dilema tersebut menimbulkan beberapa spekulasi soal dugaan Demokrat bakal hengkang dari KPP, lantaran Anies Baswedan belum segera mengumumkan cawapres.
Menurut Sahroni, permintaan Partai Demokrat bukan sebuah desakan, melainkan imbauan.
Namun, dia mengatakan bahwa politik masih dinamis terkait siapa yang bakal mendampingi Anies Baswedan.
"Kan, saya bilang masih dinamis mau ke kanan, kiri, atas, bawah itu masih dinamis. Tinggal tergantung sampai titik darah penghabisan pendaftaran capres-cawapres," kata Sahroni di DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (8/6/2023).
Artikel Terkait
Puan Maharani Bongkar Masalah Utang Whoosh: DPR Akan Usut Tuntas!
Prof Henri Balik Badan Bongkar Rekayasa Gibran Cawapres: Saya Kecewa dengan Jokowi!
Misteri Dewa Luhut di Balik Proyek Whoosh: Rahasia yang Baru Terungkap
Fakta Mengejutkan di Balik Proyek Whoosh: Dugaan Markup Rp 60 Triliun dan Potensi Kerugian Negara